Solusi Investasi Akhirat Anda

RUQU – Rumah Quran YNF Mengadakan Pelatihan Pembelajaran Untuk Meningkatkan Kualitas dan Mutu

” Dukung Peningkatan Kualitas dan Mutu Pembelajaran Al-Qur’an, YNF Mengadakan Pelatihan Metodologi dari UMMI Foundation Surabaya “

Pada hari Ahad, 8 Rabiul Awwal 1445/ 24 September 2023, seluruh guru dari TK, Rumah Belajar, dan Rumah Qur’an YNF Surabaya mengikuti Pelatihan Metodologi Pembelajaran Al-Qur’an yang bertempat di Masjid Thaybah, Sukolilo, Surabaya, Jawa Timur. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 07.30 – 15.00 WIB. Di bawah naungan Yayasan Nida’ul Fithrah, bekerjasama dengan UMMI Foundation Surabaya, kegiatan ini bertujuan meningkatkan kualitas pembelajaran Al-Qur’an khususnya dari tingkat kanak-kanak hingga pra-remaja.

Alhamdulillah selama kegiatan berlangsung, banyak materi yang didapat baik secara teori maupun praktik. Berdiskusi dan memberikan masukan terkait bagaimana mengkondisikan peserta didik, lalu memahami tahapan-tahapan mengajar Al-Qur’an, tiga kekuatan mutu yang harus dipegang teguh sebagai seorang pengajar, serta waktu ideal selama pembelajaran Al-Qur’an hingga penutup.

Pada dasarnya, seorang pengajar harus menjadi penguat kepada murid-muridnya, terutama masalah talqin secara perlahan agar lebih fokus. Tentu didampingi secara perasaan agar peserta didik menghadirkan rasa senang dan menciptakan suasana pembelajaran Al-Qur’an yang lebih menyenangkan. Lalu bagaimana caranya agar hal tersebut dicapai?

Caranya adalah mengetahui dan menerapkan 3 kekuatan mutu. Hal ini dilakukan agar pembelajaran Al-Qur’an efektif dari segi pembagian waktu, kapasitas peserta didik, materi, dan metodologi. Kekuatan mutu tersebut meliputi:

– Metode yang Bermutu
– Guru yang Bermutu
– Sistem yang Bermutu

Sebuah materi tidak akan berjalan dengan baik dan mudah dipahami bila tidak mengetahui metodenya (yakni cara menyampaikan materi). Dan sebuah metode tidak akan tersampaikan dengan baik jika tidak ada pengajarnya. Maka hadirkan tiga kekuatan ini (materi, metodologi, dan guru) agar menciptakan managemen yang baik dalam sebuah pembelajaran. Begitu pula saat mengadakan pembelajaran Al-Qur’an.

Kemudian, kegiatan pelatihan ini juga menjelaskan tentang 7 Tahapan Mengajar Al-Qur’an yang wajib ada dan diketahui oleh seluruh pengajar, diantaranya:

1. Prolog / Pembukaan
2. Apersepsi, baik itu muroja’ah ataupun materi pengulangan
3. Penanaman Konsep, yakni menginformasikan materi baru
4. Pemahaman Konsep, yakni memahamkan materi baru diiringi latihan
5. Keterampilan, dimana peserta didik diminta untuk membaca materi baru secara bebarengan
6. Evaluasi, dimana peserta didik diuji seberapa paham materi baru, baik secara individu maupun bebarengan
7. Penutup

Dengan adanya kegiatan Pelatihan ini, diharapkan seluruh pengajar TK, Rumah Belajar, dan Rumah Qur’an YNF dapat menemukan solusi dari permasalahan yang ada selama pembelajaran Al-Qur’an, menerapkan 7 tahapan mengajar Al-Qur’an dengan baik, serta meningkatkan motivasi pengajar sebagai murobbi kepada murid-muridnya.

Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala senantiasa menjaga niat baik dan semangat para pengajar dan peserta didik dalam menjalankan proses pembelajaran Al-Qur’an, kini dan nanti, aamiin

Surabaya,
9 Rabiul Awwal 1445 / 25 September 2023