Kegiatan hari Kamis, 19 Jumadil Akhir 1444/ 12 Januari 2023 Kreasi kolase tema “Bepergian dan Alat Transportasi”
Dengan kegiatan kolase diharapkan anak dapat mengeksplor ketrampilan yang dimiliki serta dapat membuat anak lebih bersemangat dan tidak monoton dalam kegiatan pembelajaran. Kolase juga dapat membuat motorik anak bisa berkembang, dapat melatih ketekunan serta dapat meningkatkan kepercayaan diri anak.
Manfaat kolase diantaranya:
a. Melatih motorik halus anak
b. Meningkatkan kreativitas anak
c. Melatih konsentrasi anak
d. Mengenalkan warna pada anak
e. Mengenalkan bentuk pada anak
F. Mengenalkan jenis dan aneka bahan pada anak