Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia Surabaya kembali bekerjasama dengan para penggiat dakwah yang kali ini adalah Takmir Masjid Nida’ul Fithrah Sidoarjo mengadakan kegiatan kajian umum di Masjid Nida’ul Fithrah Surabaya.
Kali ini menghadirkan Al Ustadz Aris Munandar, M.Pi, Pengasuh pondok Pesantren Hamalatul Qur’an Jogya sebagai pembicara. Kajian ini dimulai ba’da maghrib hingga pukul 20.00. Tema yang diangkat yaitu “Siapakah Mukmin Yang Paling Cerdas”.
Dihadiri oleh ratusan jama’ah, kajian berlangsung khidmat dan semarak. Terlihat antusias para jama’ah yang hadir dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan.
Semoga kajian umum kedepan bisa lebih baik dengan memaksimalkan sisi publikasi sehingga bisa lebih banyak jama’ah lagi yang bisa hadir dan merasakan manfaatnya.