Solusi Investasi Akhirat Anda

MAKAN PEPES – Majlis Kajian Perumahan & Perkantoran Perusahaan Auto 2000 Basuki Rahmat

23 Januari  : MAKAN PEPES di Auto 2000 Basuki Rahmat

Alam ghaib menjadi satu ketertarikan tersendiri bagi umat manusia. Terkadang ketertarikan ini bisa menjerumuskan manusia kepada hal-hal yang dilarang dalam agama bahkan bisa jadi keluar dari agama Islam. Oleh karena itu diperlukan kepahaman ilmu agama yang baik yang menjelaskan bagaimana syariat Islam mengatur sikap manusia terhadap permasalahan ini hingga hal tersebut bisa mendatangkan kebaikan di dunia dan akhirat dan bukan sebaliknya. Demikianlah sekelumit poin yang tersampaikan dalam Majelis Kajian Perumahan dan Perkantoran Perusahaan (Makan Pepes) yang diselenggaran di Mushola Auto 2000 Basuki Rahmat. Ust. M. Khusnul Yaqin mejadi pemateri yang membahas tentang Alam Ghaib. Kurang lebih 30 orang mengikuti kajian ini.