SATU RUMAH – Santunan Tunai Guru Madrasah Februari 2014

13 Pebruari : SATU RUMAH
Atas taufik dari Alloh Azza wa Jalla kemudian kerjasama dengan para donatur , program Santunan Tunai Guru Madrasah (Saku) Alhamdulillah masih bisa berlanjut. 19 bingkisan sembako untuk 19 asatidz dan 29 santunan tunai untuk 29 asatidz bisa diserahkan dan dimanfaatkan sekedar tambahan untuk meringankan beban hidup asatidz. Masih kecil memang dan belum sesuai dengan jasa yang telah diberikan namun semoga tidak mengendurkan semangat tapi sebaliknya semakin bertambah semangat untuk membimbing anak didiknya. Semoga Alloh menerima infaq para donatur dan jasa para asatidz sebagai amal sholeh dan menggantikannya dengan yang lebih baik serta pahala yang besar. Amiin.