Alhamdulillah atas taufik dari Allah, pada hari senin tanggal 16 Rabiul Awwal 1442 H, bertepatan tanggal 2 November 2020, selepas shalat Ashar, Masjid Pondok Mutiara Sidoarjo menyelenggarakan Baksos berupa pembagian sembako, yaitu total beras sebanyak 1.375 kg telah dibagikan kepada masyarakat desa yang kurang mampu.
Kegiatan ini bertujuan untuk membantu kebutuhan warga disekitar perumahan akibat dampak Covid-19, tepatnya Desa Banjar Bendo. Sebanyak 275 warga mengikuti kegiatan ini dengan tertib dan tetap menjaga protokol kesehatan.
Baksos kali ini melibatkan beberapa unsur masyarakat antara lain: Majelis Ta`lim Mutiara Hikmah Masjid Pondok Mutiara, DKM Masjid Pondok Mutiara, dan juga Yayasan Nidaul Fithrah. Diharapkan kerjasama dalam kebaikan ini dapat terus berlangsung sehingga keberadaan Masjid Pondok Mutiara, dan juga Majelis Ta`lim disana menjadi contoh sunnah hasanah bagi masjid-masjid yang lain, aamiin. Tak lupa kami dari Yayasan Nidaul Fithrah mengucapkan jazakumullah khoiron kepada segenap donatur, semoga melalui program ini Allah memberkahi rezeki kita dan melipatgandakannya, aamiin.